Minggu, 21 Oktober 2012

Love is You

Jika hati ini adalah kata
maka sekumpulan kata cinta sungguh telah memenuhinya

Kata yang sangat sederhana namun sarat akan cinta
Selalu membuncah ruah meluluhlantakkan perasaanku
antara marah, suka, duka, benci, kesal, kasih yang sangat banyak,
hingga tangis haru penuh rindu...

Semua emosi
perlahan kau kenalkan padaku
mungkin agar aku menjadi jauh lebih hebat dari sebelumnya
mungkin agar aku jauh lebih kokoh dari sebelumnya
dan mungkin...
semua akan lebih ringan jika mampu kutuangkan melalui pena
Melukis indah kesabaranmu
Membuat sketsa nyata ketulusanmu

Sayangnya...
aku benar-benar tidak berdaya
menuangkan semua tentangmu
pada lembaran putih tanpa nyawa...

Mungkin karena kau begitu sempurna bagiku, suamiku...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar